Info Penetapan Idul Fitri 1 Syawal 1434 H dan Mudik 2013

Info Penetapan Idul Fitri 1 Syawal 1434 H
Info Penetapan 1 Syawal 1434 H dan Mudik 2013 - Mencoba mengisi kembali kekosongan blog olahwarta :D Terakhir nulis kalau pas awal Ramadhan kemarin, dan sampai sekarang belum ada tulisan lain lagi. Mohon maaf sekali karena blog olah warta masih belum dapat rutin menampilkan informasi-informasi Ramadhan terbaru. Sedang lumayan banyak kesibukan juga di offline, jadi yang online rada terbengkalai nih,hehe.

Ngomongin soal Puasa Ramadhan, ga berasa sudah memasuki pertengahan Ramadhan dan menjelang akhir Ramadhan 1434 H. Nah karena kemarin pas penetapan 1 Ramadhan 1434 H ternyata ada perbedaan antara pemerintah dan Muhammadiyah, maka penetapan Idul Fitri 1 Syawal 1434 H mendatang bukan tidak mungkin akan ada perbedaan pula. Seperti pernah diinformasikan pada tulisan sebelumnya, untuk Muhammadiyah sendiri telah menetapkan 1 Syawal 1343 H akan jatuh pada hari Kamis Wage, 8 Agustus 2013.

Nah, kalau sudah ngomongin 1 Syawal 1434 H atau lebih akrab dengan sebutan "Lebaran", pasti banyak warga yang tinggal di Ibukota Jakarta dan sekitarnya yang sudah bersiap-siap atau mulai mencari-cari informasi mudik 2013. Mulai dari mencari informasi ketersediaan dan harga tiket bus atau kereta juga tiket pesawat, dan info-info mudik lainnya.

Seperti kita ketahui bersama, sekarang ini eranya internet. Jadi rasanya info mudik 2013 yang para calon pemudik cari akan cukup mudah kita cari melalui internet, atau lebih spesifik lagi pasti sekarang ini hampir semua orang menggunakan social media seperti fb, twitter, dkk. Jadi rasanya para calon pemudik tak akan menemukan kesulitan berarti dalam mencari informasi mudik 2013.

Seperti contoh saja, bagi calon pemudik yang mungkin sedang mencari informasi tentang harga tiket mudik lebaran bus PO. xxx, dapat dengan mudah kita cari di facebook. Banyak sekali grup-grup mengenai armada dari berbagai Perusahaan Otobus di facebook. Tinggal request join, setelah tergabung tinggal cari infonya deh, kalau belum ada informasinya bisa langsung tanya ke anggota yang lain. Biasanya respon dari mereka cukup cepat sekali.

Begitu juga dengan informasi mudik 2013 lainnya, saya yakin akan sangat cepat terupdate di jejaring social fb dan twitter nantinya. Dan untuk sekarang, sekian dulu aja tulisannya, selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan buat semua yang menunaikan :-)

0 comments:

welcome to my blog. please write some comment about this article ^_^