Game Flappy Bird Dihapus! Kenapa ?

Game Flappy Bird Dihapus! Kenapa ?
Game Flappy Bird Dihapus! Kenapa ? - Beberapa hari yang lalu admin telah berbagi informasi mengenai Cara Memainkan Game Flappy Bird dan juga mengenai informasi 10 Alasan Flappy Bird Bikin Ketagihan.Dan satu lagi adalah tulisan mengenai informasi untuk Download Game Flappy Bird APK Terbaru. Seperti yang telah diinformasikan pada tulisan sebelumnya, bahwa game flappy bird kini telah menjadi game yang populer, dan membuat tidak sedikit yang memainkannya menjadi kecanduan. Namun ditengah-tengah popularitas game tersebut, mendadak Game Flappy Bird Dihapus! Kenapa ?

Jika anda mengunjungi atau membuka aplikasi Google Play Store dan membuka kategori game gratis, maka sudah tidak akan anda dapati lagi game flapy bird, begitu juga bagi para pengguna iOS, mereka juga tidak akan mendapati lagi game flappy bird di Apple App Store. Hal tersebut dikarenakan pembuat game tersebut telah memutuskan untuk menarik game yang memiliki tampilan sederhana namun ternyata dapat membuat para pemainnya kecanduan. Tentu saja banyak informasi ataupun gosip yang beredar seputar penarikan game yang tengah populer tersebut.

Hal yang wajar jika keputusan pembuat game flappy bird tersebut membuat banyak beredar gosip dan pemberitaann lainnya, karena tentu cukup mengherankan keputusan yang dibuat oleh sang pembuat game tersebut. Game yang sedang hot tersebut, yang menurut berita juga tengah memberikan keuntungan hingga ratusan juta perhari baginya tiba-tiba malah ditarik dan tidak tersedia lagi di google play store maupun apple app store. Ada juga gosip atau berita yang beredar yang beredar bahwa Dong Nguyen menarik permainan buatannya tersebut karena mendapat ada keberatan dari Nitendo, karena ada kemiripan tampilan antara game flappy bird dengan game Super Mario Bros. Namun kabar tersebut langsung dibantah sendiri oleh pihak Nitendo.

Nah menurut berita dari kompas.com, sebenarnya alasan penarikan game flappy bird ini adalah, karena Dong Nguyen, sang pembuat game merasa bahwa game yang dibuatnya tersebut sudah melenceng dari tujuan awal pembuatannya. Nguyen menyebutkan bahwa tujuan awal pembuatan game tersebut adalah agar bisa dimainkan untuk hiburan untuk sekedar menghilangkan suntuk dan memainkannya beberapa menit. Namun, ternyata game flappy bird tersebut bisa membuat orang yang memainkannya menjadi kecanduan untuk terus memainkannya karena mungkin penasaran. Hal tersebutlah akhirnya yang membuat Dong Nguyen mantab untuk menarik game Flappy Bird tersebut dari peredaran.

Well, bagi anda yang belum sempat mendownload dan memainkan game flappy bird tersebut, tidak perlu khawatir, meski anda sudah tidak dapat mengunduh game tersebut via play sotore, untuk pengguna android anda dapat mengunduhnya melalui link dibawah ini.


0 comments:

welcome to my blog. please write some comment about this article ^_^